Kamis, 10 Januari 2013

Allianz palangka raya


Membangun sistem dan membangun jaringan adalah cara kerja yang sangat aku sukai dalam bisnis ini, sebagai dasar bangunan yang kuat membutuhkan pondasi yang kuat dan aku sadar betul akan hal ini.

Jika menuruti Ego secara pribadi sering juga tergoda dengan lingkungan sekitar yang lebih dulu menikmati puncak karir tapi merayakannya sendirian, menurutku tidak Nyaman. Mestinya menikmati puncak karir dan merayakannya bersama adalah sangat tepat. Demikian juga kalau lebih dulu sampai di garis finish tetapi meninggalkan team terseok di belakang juga tidak Nyaman. Mestinya bersama-sama mencapai garis finish adalah sangat tepat.
Tapi siapa mau menjadi leader yang juga mau mengambil satu atau dua langkah mundur kebelakang untuk memotivasi team dan memberikan energy dan motivasi (sebisanya) kepada team untuk menemukan sumber energy nya untuk berlari kencang (hot bottom) tentu sulit dan hanya beberapa saja yang mungkin mau begitu, sebagian besar memikirkan bahwa ini adalah Bisnis Owner atau ini adalah pertarungan, mestinya bisa merubah mindset begitu dan aku bergelut untuk melakukan sesuatu hal yang berbeda yang pas di hati, menurutku pekerjaan menjadi Leader adalah pekerjaan team yang memastikan anggotanya merangkak, belajar melangkah dan berjalan, belajar berlari dan mandiri.
di tempat yang lama dan di tempat yang baru, aku juga menerapkan hal yang sama. hanya polanya berubah, sekarang lebih pasti dengan melakukan joint field dengan agen, mengajarkan tidak saja teori tetapi langsung terjun berhadapan dengan calon nasabah. Menurutku ini perubahan yang benar dan pola yang seharusnya dilakukan para leader (seperti leader kami juga dalam grup kami, mereka telah memberikan contoh dan menularkannya kepada kami- thanks Leader). istilah ku ini adalah membumi.
Filosofi petani sangat cocok dibisnis ini : dari menentukan lahan yang mau di garap, menentukan musim memulai menggarap dan tanaman yang akan di tanam, tebas tebang dan membersihkan lahan, menanam dan memelihara hingga memanen, memasarkan dan berputar ulang kembali (terkecuali tidak harus menentukan lahan baru dalam arti harafiahnya).
Realitasnya denga filosifi ini, memang dari sisi kesuksesan mendapatkan promo deelel satupun belum ada yang aku raih, tapi dalam ratting Grup Unit di tempat Agency ku sekarang (di tempat lama juga) Unitku termasuk Number One, kerjasama tim, prestasi penjualan orang-perorang, pengetahuan dan capacity buildingnya jauh diatas rata-rata dari Unit yang lain, dan aku merasa sudah seharusnya. Prinsipku begini "mereka sukses aku juga pasti sukses" karena bisnis ini adalah kerja dengan lari Maraton bukan sprint, secara sadar benar aku membangun pondasi dulu supaya kuat, tahun-tahun berikutnya aku juga akan lebih nyaman untuk menentukan langkahku ketika team ku sudah mandiri and "They Know What They Want" apapun itu yang mereka inginkan, semua berharga dalam pandanganku, tidak saja melulu diukur dalam angka Rupiah tapi aku sangat memperhatikan point-point lainnya yang mereka anggap adalah pencapaian target mereka. 
Dalam target 6 Generasi di Allianz Yes! aku yakin on the way aku sedang menuju kesana!!
 Kantor HOPE Diamond pertama kali per Maret 2011 Jl. G.Obos No. 30a
Admin pertamakali Christian Hardy Nata. Suasana Kantor HOPE Diamond pada awal nya
Anse moment setahun lalu perjalanan menapak ke dunia Allianz
Purwakarta, Februari 2011
 
 Awalnya ber-Lima kanan ke kiri (lupa nama), herry, Anse, wennie dan Suji | Sejarah peralihan sejarah HOPE Diamond kecuali (lupa nama)
Kantor Baru HOPE Diamond, hanya selang 9 bulan memiliki gedung sendiri
Jl. Dahlia Blok Id Komplek PCPR
Perjalanan HOPE Diamond mulai melebarkan sayapnya di Sampit
Foto setahun yang lalu, hampir setahun, bertepatan dengan ULTAH ku 
makan bareng team dan berbagi tentang tujuan 
di suasana yang sama diatas. dari kanan Hannie, Margaretha, Anse, Arie, Tanti, Wennie dan Maria (dua terakhir bukan team ku tapi teman di Agency). Kecuali Margaretha yang lainnya sekarang Agen Aktif. ketiganya komitmen 2012 ini Business Manager (BM).


 Hannie (Agenku) Top One Agen Produksi Jan - Maret 2012 | Komitmen Business Manager 2012 dan Target pencapaian ke Bangkok (400jt ALP)

  Lethus (Agen ku) Produksi Number three Produksi Jan - Maret 2012 | Komitmen Business Manager 2012 dan Target pencapaian ke Hawaii dan Bangkok (2M ALP)



 Foto Bareng kanan ke kiri : Lethus, Herry (sebenarnya itu piala ku, untuk kategori Produksi Number two Produksi Jan - Maret 2012. karena berhalangan sesaat sebelum penyerahan maka diwakilkan ke herry), Wenie (leader), hannie dan Budi Teguh (Koord. Region Kalimantan- Allianz)



 Untung P. Nandjan (New Agen, bergabung 3 bulan yang lalu) mencoba melakukan selling penjualan ke calon Nasabah (anggota DPRD Kota P. RAya) dengan pendampingan saya selama kurang lebih satu bulan, sekarang beliau sudah bisa melakukan presentasi mandiri dan mulai closing proposal.



Anse dan hannie moment foto dengan latar Selling and Recruiting Seminar Allianz 
di Purwakarta 15 - 18 Februari 2012



 Slogan yang sangat menggugah dari salah satu paparan Leader pada saat Selling and Recruiting Seminar Allianz di Purwakarta 15 - 18 Februari 2012



 Foto bersama di Gedung Allianz sehari sebelum pelaksanaan Selling and Recruiting Seminar Allianz di Purwakarta 15 - 18 Februari 2012 Kanan depan ke kiri dan seterusnya : Handy (grup wenie), herry, Yohanes (leader) Deddy (leader), Lina (leader0, Wennie (leader), Anse, Maria (grup wenie), hannie (grup anse), Lethus (grup Anse), Biah (grup wenie), Nettie (grup wenie) dan Imah (grup Dwija)



Allianz Branding F1 ... YES YES YES !!!

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More